PT Transportasi Jakarta atau lebih dikenal dengan TransJakarta adalah
sebuah BUMD (Badan Usaha Milik Daerah) Jakarta yang bergerak dalam bidang
pelayanan transportasi.
TransJakarta secara resmi didirikan pada tahun 2004 yang merupakan Bus
Rapid Transit (BRT) pertama di Asia Tenggara dan Selatan dengan jalur lintasan
terpanjang di dunia (251.2 km) dan telah menjangkau seluruh wilayah Jakarta.
Seiring perjalanannya, TransJakarta saat ini telah berkembang pesat dan
memiliki beberapa layanan seperti Bus JakartaExplorer, Bus Khusus Wanita, Bus
Gratis, Bus Pengumpan, dan lainnya.
Saat ini TransJakarta sedang membuka peluang karir untuk beberapa posisi
yang nantinya akan ditempatkan di wilayah operasinya.
Berikut ini informasi mengenai Posisi yang dibutuhkan, kualifikasi
pelamar dan tatacara melamar loker TransJakarta tersebut.
Lowongan
Kerja PT Transportasi Jakarta
1. Petugas
Pengawasan Sarana Operator
Kualifikasi :
·
Laki-laki.
·
Usia minimal 22 tahun, maksimal 30 tahun.
·
Pendidikan minimal SMK (Jurusan Kelistrikan, Otomotif, dan Teknik).
·
Mempunyai sertifikat lulusan PPKD atau sertifikat Kelistrikan dan
Mekanik.
·
Memiliki integritas dan disiplin yang baik.
·
Mempunyai pengalaman minimal 1 tahun di bidang Kelistrikan/mekanik.
·
Bersedia bekerja dengan metode shift.
·
Bersedia ditempatkan di seluruh Pool PT Transportasi Jakarta.
·
Tidak bertato dan bertindik.
Persyaratan Berkas
:
·
Fotokopi Ijasah.
·
Fotokopi KTP.
·
Fotokopi Kartu Keluarga.
·
Fotokopi NPWP.
·
Fotokopi Sertifikat PPKD/Keahlian.
·
Surat Keterangan Sehat.
·
Surat Keterangan Bebas Narkoba yang dikeluarkan oleh BNN (Badan
Narkotika Nasional) atau RSKO(Rumah Sakit Ketergantungan Obat).
·
SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian).
·
Surat Keterangan Domisili.
2. Teknisi Gedung
Tugas &
Tanggung Jawab :
·
Bertanggung jawab terhadap keselamatan dan kelancaran pengelolaan
gedung.
·
Menjalankan SOP gedung.
·
Bertanggung jawab terhadap perbaikan dan pemeliharaan gedung.
·
Bertanggung jawab atas perijinan gedung.
·
Bertanggung jawab terhadap pengadaan kebutuhan operasional gedung.
Kualifikasi :
·
Usia maksimal 35 Tahun.
·
Pendidikan minimal S1 Teknik Sipil, Manajemen.
·
Pengalaman di Bidang Manajemen Gedung selama 2 tahun.
·
Mengerti Equipment Gedung (lift, AC, Genset, Alarm, Hydrant, travo,
panel, dll).
·
Mampu mengoperasikan komputer dengan baik (Microsoft).
·
Memahami perijinan dan legalitas gedung serta pengelolaan gedung.
·
Diutamakan telah memiliki sertifikasi K3 Umum/kelistrikan.
Posisi lain yang
dibuka :
·
Kepala Seksi Manajemen Risiko Proyek
·
Spesialis Manajemen Risiko – IT / Konstruksi
·
Spesialis Manajemen Risiko – Keuangan, Hukum, Bisnis
·
Spesialis Manajemen Risiko – Procurement
·
Analis Manajemen Risiko – Project Risk
Cara Melamar Kerja Trans Jakarta via
Website
Berikut tata cara mendaftar kerja/apply lamaran di website TransJakarta
:
1.
Siapkan berkas persyaratan yang dibutuhkan, scan berkas dan buat dalam
satu file PDF dengan ukuran kurang dari 1 MB
2.
Buka website rekrutmen PT Transportasi Jakarta di alo.transjakarta.co.id
3.
Pilih dan klik posisi yang ingin dilamar
4.
Klik ajukan lamaran
5.
Isi aplikasi lamaran online dengan lengkap dan benar mulai dari Data
Pribadi, Identitas, Kontak, Kesehatan, Keluarga Dekat dan Pakaian
6.
Setelah semua data terisi masukkan berkas yang sudah sobat siapkan
sebelumnya
7.
Pastikan semua data sudah terisi dengan baik dan benar
8.
Ceklist bagian “PERNYATAAN”(tulisan merah), kemudia klik proses
Proses seleksi tidak dipungut biaya dan Lamaran terbuka sampai kebutuhan
lowongan kerja terpenuhi.
Jika sesuai dengan kualifikasi dan lolos seleksi administrasi sobat mejobs akan dihubungi untuk mengikuti proses seleksi selanjutnya.